Senin, 06 November 2017

Manchester United Telan Kekalahan di Markas Chelsea

Manchester United Telan Kekalahan di Markas Chelsea

RajaVIP - Manchester United kembali menelan hasil buruk saat tandang ke markas Chelsea. Sejak Oktober 2012, armada Setan Merah tidak pernah bisa mencuri kemenangan dari Stamford Bridge Stadium.

Kali ini MU dipaksa menyerah 0-1. Tampil pada matchday ke-11 Liga Primer Inggris, Minggu (5/11/2017), Chelsea memenangkan pertandingan lewat gol Alvaro Morata.

Sebelum memastikan poin sempurna, Chelsea sempat mendapat gempuran hebat dari lawannya. Pelatih MU, Jose Mourinho menerapkan formasi 3-4-3 yang biasa dipakai Chelsea. Strategi itu sempat berjalan mulus sepanjang babak pertama. Namun sejumlah kesempatan gagal dimaksimalkan oleh Romelu Lukaku dan kawan-kawan.

Chelsea sebenarnya sudah menjebol gawang MU saat laga berjalan enam menit. Akan tetapi gol dianulir sebab sebelumnya ada pelanggaran yang dilakukan Alvaro Morata terhadap Phil Jones.

Enam menit berselang, kesempatan emas gagal dimanfaatkan Tiemoue Bakayoko. Dalam posisi bebas dengan ruang tembak yang terbuka, ia justru menyia-nyiakan peluang di depan gawang. Bola yang ditembaknya melenceng jauh dari sasaran.

Kesempatan lainnya didapat oleh Eden Hazard. Namun usahanya tidak membuahkan gol sebab bola dapat diblokir oleh David De Gea.

Di babak kedua, Chelsea terlihat lebih gencar melakukan serangan. Setelah sekian kali percobaan, gol akhirnya berhasil mereka raih di menit 55. Dari tengah lapangan, Cesar Azpilicueta mengirim umpan lambung ke daerah kotak penalti. Morata yang terlepas dari kawalan Phil Jones dan Eric Bailly sukses memaksimalkan umpan tersebut dengan sundulannya. Bola mengarah ke pojok atas kiri gawang, sementara De Gea sudah mati langkah sehingga tak bisa melakukan penyelamatan.

Di pertengahan babak kedua, Mourinho menarik keluar Phil Jones dan Henrikh Mkhitaryan. Sebagai gantinya, ia memainkan Anthony Martial serta Marouane Fellaini dengan harapan bisa menambah daya gedor di lini serang MU.

Sadar dengan strategi lawannya, Chelsea meningkatkan barisan di lini pertahanan. Davide Zappacosta ditarik keluar dan digantikan oleh Antonio Rudiger. Lalu Cesc Fabregas yang bermain agak ke depan diganti oleh Danny Drinkwater yang posisinya lebih mengarah sebagai gelandang bertahan.

Strategi ini berjalan sangat baik. MU hanya mendapat satu peluang di menit 90 lewat tendangan Fellaini. Sementara Chelsea dua kali menggebrak di menit-menit akhir melalui pergerakan Morata.

Hingga laga usai, The Blues akhirnya mampu mempertahankan keunggulan. Tapi hasil ini tidak mempengaruhi posisi kedua tim di papan klasemen Liga Primer Inggris. Untuk sementara, MU masih bertengger di peringkat dua dengan koleksi 23 poin. Sedangkan Chelsea ada di urutan empat dengan mengantongi 22 poin.


Susunan pemain
Chelsea (3-4-3): Thibaut Courtois; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Gary Cahill; Davide Zappacosta (Antonio Rudiger 67'), Tiemoue Bakayoko, N;golo Kante, Marcos Alonso; Cesc Fabregas (Danny Drinkwater 79'), Eden Hazard (Willian 87'), Alvaro Morata.

Manchester United (3-4-3): David De Gea; Chris Smalling, Eric Bailly, Phil Jones (Marouane Fellaini 63'); Antonio Valencia, Ander Herrera, Nemanja Matic, Ashley Young (Jesse Lingard 79'); Henrikh Mkhitaryan (Anthony Martial 62'), Marcus Rashdord, Romelu Lukaku.


Promo Bonus 100% Deposit New Member Sporstbook
Promo Full Rollingan 1% CASINO
Promo Cashback 5 - 10 % Sporstbook
Mari bergabung bersama kami di rajavip.com
Untuk Informasi Selanjutnya silahkan menghubungi CS 24 jam kami
Yahoo Messenger : cs.rajavip@yahoo.com
Blackberry Messenger : 25A9E0D4
Livechat : Tersedia di website kami di www.rajavip.com
Via Hp : wap.rajavip.com

0 komentar :

Posting Komentar