Senin, 20 Oktober 2014

Inzaghi Gembira Milan Raih Dua Kemenangan Beruntun



RAJAVIP - AC Milan meraup tiga poin dalam lawatan ke markas Hellas Verona malam ini. Menjadi dua kemenangan beruntun Rossoneri, allenatore Filippo Inzaghi pun puas tak kepalang.

Dalam laga lawatan di Stadio Marc' Antonio Bentegodi, Verona pada Minggu (19/10/2014) malam WIB, Milan menuai kemenangan 3-1. Raihan poin penuh itu dibuka dengan gol bunuh diri pemain lawan Rafael Marques di menit ke-21.

Tapi, Keisuke Honda membuktikan kalau Milan memang pantas menang dengan membuat dua gol beruntun di menit ke-27 dan ke-56. Tapi niatan Milan untuk pulang tanpa kbobolan dibatalkan Nicolas Lopez di menit ke-87.

Memang statistik menunjukkan Milan kalah tipis dalam penguasaan bola di laga itu. Soccernet kedua tim tampil imbang dengan rasio 49:51. Milan juga tak membuat banyak attempt di laga itu, hanya 12 percobaan dengan lima yang shots on goal. Adapun tim tuan rumah mencatatkan 22 attempt dengan delapan yang tepat ke arah gawang.

Fakta itu tak mengurangi kegembiraan sang pelatih. Inzaghi memuji kinerja anak asuhnya. Apalagi hasil itu menjadi dua kemenangan beruntun Milan. Sebelumnya mereka menang atas Hellas Chievo 2-0.

"Kami sangat bergembira hari ini. Itu sebuah penampilan yang oke meskipun kami kehilangan banyak pemain penting," kata Inzaghi seperti dikutip Sky Sport Italia.

"Ini kemenangan besar, kami harus menikmatinya tapi segera menatap pertandingan berikutnya menghadapi Fiorentina. Aku katakan dua kemenangan beruntun merepresentasikan ledakan tim ini.

"Para pemain membuatku bangga sebagai pelatih. Ketika aku menyaksikan kinerja mereka, aku bisa rileks dan tahu kalau mereka sudah bekerja dengan benar. Tentu saja di lapangan bisa muncul perbedaan dan aku tak berharap kemenangan 3-0 dalam sebuah pertandingan sengit seperti ini," ucap dia.

Milan akan menghadapi laga terdekat dalam lanjutan Serie A dengan menghadapi Fiorentina pada 26 Oktober.

0 komentar :

Posting Komentar