Kamis, 07 Agustus 2014

Munchen Kalah Dipertandingan Perdana


Agen Betting Terpercaya - Bayern Munich menelan kekalahan di laga pramusimnya di Amerika Serikat. Melawan tim MLS All-Stars, Bayern takluk dengan skor 1-2 dalam pertandingan di Providence Park, Portland, Kamis (7/8/2014).

Pada pertandingan itu, pelatih Josep Guardiola tidak menurunkan kekuatan penuh. Sejumlah pemain intinya termasuk Arjen Robben, Manuel Neuer, Bastian Schweinsteiger, Thomas Mueller, dan Philipp Lahm baru masuk di babak kedua.

Sedangkan para pemain baru Bayern Robert Lewandowski, Juan Bernat, dan Sebastian Rode menjadi starter.

Die Roten menutup paruh pertama berkat gol cepat Lewandowski. Namun, MLS All-Stars menyeimbangkan permainan setelah Bradley Wright-Phillips mencetak gol sebelum Landon Donovan memastikan kemenangan.
Bayern memulai laga dengan kencang. Baru memasuki menit kedelapan, Lewandowski sukses mengonversi umpan Rafinha menjadi gol pembuka. MLS All-Star 0, Bayern 1.

Beberapa peluang dihasilkan Bayern sebelum jeda. Namun upaya dari kaki Claudio Pizarro, Pierre-Emile Hoejbjerg, dan Sebastian Rode mentah di tangan Nick Rimando.

Babak pertama berakhir 1-0 untuk keunggulan Bayern.

MLS All-Star hanya butuh enam menit untuk mencetak gol balasan. Di menit ke-51, umpan heading Erick Torres diteruskan Wright-Philipps dengan tendangan dari luar kotak penalti yang sukses bersarang di sudut kanan atas gawang Tom Starke

MLS All-Stars lantas membalikkan keadaan.

Di menit ke-70, MLS All-Stars berbalik unggul setelah Landon Donovan.Berawal dari umpan lambung Valeri, Donovan mengontrol bola dan menusuk kotak penalti sebelum menyarangkan bola ke gawang yang kini dijaga Manuel Neuer.

Kurang dari 10 menit kemudian, Bayern hampir menyamakan kedudukan. Sontekan Juan Bernat menyambut umpan silang Xherdan Shawqiri dari kanan, diselamatkan oleh kiper Will Johnson.

Aksi individu Dwyer hampir menyudahi pertandingan. Menyisir kanan lapangan, Dwyer kemudian melepaskan sepakan tapi hanya berakhir di sisi luar gawang Bayern.

Di penghujung pertandingan, Bayern memperoleh hadiah tendangan bebas. Namun, eksekusi Mario Goetze hanya melambung jauh di atas mistar gawang.

0 komentar :

Posting Komentar