Rabu, 15 November 2017

KASPER SCHMEICHEL: FANS REPUBLIK IRLANDIA LUAR BIASA!



Kiper Denmark ini mengaku senang lolos ke Piala Dunia tetapi ikut merasakan kekecewaan lawan.

Kasper Schmeichel mengaku menyesalkan kegagalan Republik Irlandia melangkah ke Piala Dunia setelah disingkirkan Denmark.

Dinamit Denmark mengamuk di Aviva Stadium di Dublin seiring keberhasilan mereka mengubah defisit satu gol menjadi kemenangan 5-1 di leg kedua play-off Piala Dunia.

Di balik performa brilian Denmark yang ditandai hat-trick Christian Eriksen, Schemeichel mengaku sedih Irlandia tidak bisa menemani negaranya ke Rusia tahun depan.

"Saya hanya bisa mengagumi Irlandia sebagai sebuah negara," buka Schmeichel pada RTE Sport.

"Ketika gawang mereka jebol untuk kali keempat, fans Irlandia mulai bernyanyi Fields of Athenry yang membuat saya merinding."

"Saya masih ingat duduk di Polandia pada 2012 menyaksikan pertandingan lawan Spanyol. Irlandia tertinggal 4-0 tetapi dukungan hebat terus diperlihatkan suporter. Ini juga membuat saya merinding."
"Tentu saja saya senang Denmark ke Rusia tetapi saya ikut merasakan kesedihan Irlandia. Mereka fans yang hebat, orang-orang hebat."

"Tetapi bagi Denmark ini adalah penantian panjang dan malam tadi kami memperlihatkan betapa hebatnya tim ini."

Kiper Leicester City ini juga memuji performa Eriksen yang mencetak gol kedua, ketiga dan keempat Denmark yang menutup harapan Irlandia.

"Tidak ada kata-kata yang bisa mengungkap bagaimana bahagianya saya terhadap fakta Eriksen adalah orang Denmark," imbuhnya.

"Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan di luar itu sosok menyenangkan."
"Eriksen adalah pemainyang bisa mewujudkan mimpi sebuah negara. Dia membawa beban besar dan mampu memperlihatkan magisnya."

"Malam ini jadi bukti, dan bukan yang pertama kali," tandasnya.



Promo Bonus 100% Deposit New Member Sporstbook
Promo Full Rollingan 1% CASINO
Promo Cashback 5 - 10 % Sporstbook
Mari bergabung bersama kami di rajavip.com
Untuk Informasi Selanjutnya silahkan menghubungi CS 24 jam kami
Yahoo Messenger : cs.rajavip@yahoo.com
Blackberry Messenger : 25A9E0D4
Livechat : Tersedia di website kami di www.rajavip.com
Via Hp : wap.rajavip.com

0 komentar :

Posting Komentar