RajaVIP - Brace Batshuayi Sudahi Perlawanan Watford di Stamford Bridge
Juara bertahan EPL, Chelsea kembali ke jalur kemenangan di pertandingan pekan ke 9 EPL ini. Menjamu Watford di Stamford Bridge, The Blues sukses memetik kemenangan setelah mengalahkan tim tamu dengan skor tipis 4-2.
Gol Chelsea dicetak oleh Pedro di babak pertama serta Michy Bathsuayi menyumbangkan brace dan Cesar Azpilicueta mencetak satu gol di babak kedua sementara gol balasan Watford dicetak oleh Abdoulaye Doucoure di akhir babak pertama dan Roberto Pereyra di awal babak kedua
Pertandingan di Stamford Bridge ini dimulai dengan tempo cepat. Kedua tim sama-sama tampil terbuka di mana 10 menit pertama terjadi jual beli serangan di antara kedua tim.
Setelah melakukan beberapa percobaan, Chelsea akhirnya memecah kebuntuan di menit ke 11. Adalah Pedro yang menjadi pemecah telur Chelsea, setelah tembakan kerasnya dari luar kotak penalti mengenai ujung kiri tiang gawang Watford sebelum akhirnya bola terpantul ke dalam gawang Heurelho Gomes. Skor 1-0 untuk keunggulan Chelsea.
Unggul satu gol membuat Chelsea semakin percaya diri dalam menyerang. Lima menit berselang Chelsea memiliki peluang emas setelah Cesc Fabregas lolos dari kawalan bek Watford. Berhadapan satu lawan satu dengan Gomes, Fabregas melepaskan tembakan lob yang sayangnya bisa ditepis oleh Gomes.
Dominasi serangan Chelsea terus berlanjut hingga menit ke 30. Mereka mendapatkan dua peluang matang dari tembakan keras Pedro dan David Luiz namun sayang bola mengarah tepat ke pelukan Gomes.
Watford sendiri bukannya tanpa perlawanan. Mereka mampu menekan Chelsea selepas 30 menit babak pertama. Peluang emas Watford terjadi di menit 31' melalui tendangan bebas terukur Tom Cleverley, namun sayang tendangannya terbaca oleh Courtois dan berhasil di tepis.
Usaha tanpa kenal lelah Watford akhirnya berbuah manis di injury time babak pertama. Melalui skema sepak pojok, David Luiz sukses menghalau bola. Namun sayang bola sundulannya itu jatuh di kaki Abdoulaye Doucoure dan pemain asal Prancis itu sukses melepaskan tembakan yang merobek gawang Courtois. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Watford semakin percaya diri dalam menggempur Chelsea. Alhasil baru tiga menit berjalan Roberto Pereyra sudah meneror pertahanan Chelsea melalui umpan tariknya, namun sayang Richarlison yang tanpa pengawalan gagal memanfaatkan peluang emas tersebut.
Satu menit berselang akhirnya Pereyra sukses membalikkan keadaan. Melalui skema serangan balik, Richarlison berhasil mengirim bola ke Roberto Pereyra yang tidak dikawal barisan pertahanna Chelsea. Tanpa ampun, mantan pemain Juventus itu menceploskan bola ke gawang Courtois. Skor berubah menjadi 1-2 untuk keunggulan tim tamu.
Lima menit berselang, Richarlison kembali meneror gawang Chelsea melalui sundulannya. Namun sayang tandukannya itu masih melebar dari gawang Chelsea.
Tertinggal 1 gol, Antonio Conte menambah amunisi untuk lini serangnya. Ia menarik keluar Alvaro Morata dan Marcos Alonso untuk digantikan dengan Michy Batshuayi dan Willian.
Keputusan memasukan Batshuayi terbukti menjadi keputusan yang tepat. Di menit ke 72, Striker asal Belgia itu sukses menyamakan kedudukan melalui tandukannya usai memanfaatkan umpan terukur Pedro. Skor kembali imbang 2-2.
Beberapa menit jelang laga usai, Chelsea berhasil kembali unggul. Christian Kabasele yang berniat menghalau umpan silang Willian malah berakhir petaka setelah sundulannya itu sukses meneruskan bola ke arah Cesar Azpilicueta yang kemudian disundul oleh sang bek dan berbuah gol.
Di masa injury time, Chelsea kembali menambah keunggulan mereka. Kali ini Batshuayi yang kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah Bakayoko mengintersep bola dari Miguel Britos dan mengirimkannya ke Batshuayi dan dikonversikan menjadi gol. Skor 4-2 bertahan hingga wasit meniupkan peluit terakhir tanda berakhirnya pertandingan.
Berkat kemenangan ini Chelsea berhasil naik ke peringkat 4 dengan mengoleksi 16 poin sementara Watford harus turun satu peringkat ke peringkat 5 dengan raihan 15 poin.
Susunan Pemain Kedua Tim
Chelsea (3-4-2-1): Courtois; Cahill, Luiz, Rudiger; Alonso (Willian 68'), Bakayoko, Fabregas, Azpilicueta; Hazard, Pedro (Zappacosta 86'); Morata (Batshuayi 61')
Watford (3-4-2-1): Gomes; Britos, Kabasele, Mariappa (Gray 90'); Holebas, Doucoure, Cleverley, Kiko; Richarlison, Pereyra (Carillo 65'); Deeney (Watson 80')
Statistik Pertandingan
Chelsea - Watford
Goal: 4-2
Total Shots: 13-16
Shots On Target: 7-5
Possesion : 53% - 47%
Offsides: 5-2
Fouls: 12-15.
Promo Bonus 100% Deposit New Member Sporstbook
Promo Full Rollingan 1% CASINO
Promo Cashback 5 - 10 % Sporstbook
Mari bergabung bersama kami di rajavip.com
Untuk Informasi Selanjutnya silahkan menghubungi CS 24 jam kami
Yahoo Messenger : cs.rajavip@yahoo.com
Blackberry Messenger : 25A9E0D4
Livechat : Tersedia di website kami di www.rajavip.com
Via Hp : wap.rajavip.com
0 komentar :
Posting Komentar