Arsenal menutup musim 2016/17 dengan senyuman, setelah keluar sebagai juara Piala FA 2017 usai memukul juara Liga Primer Inggris, Chelsea.
Arsenal yang berusaha menutup musim 2016/17 dengan lebih positif usai dipastikan absen di Liga Champions musim depan, memiliki motivasi lebih tinggi dibandingkan Chelsea, yang meraih gelar juara Liga Primer Inggris musim ini.
Skuat asuhan Arsene Wenger langsung tancap gas dan serangan mereka langsung membuahkan gol ketika pertandingan baru berjalan empat menit. Alexis Sanchez menjebol gawang Thibaut Courtois dalam situasi satu lawan satu, namun situasi cukup kontroversial karena Nacho Monreal yang dalam posisi offside tampak mengejar bola terlebih dahulu sebelum disambar Sanchez.
The Blues tidak diduga tampak kesulitan keluar dari tekanan bergelombang Arsenal. Gary Cahill menjadi alasan vital mengapa Chelsea tidak kemasukan lebih banyak, pemain asal Inggris itu dua kali membuang bola di atas garis gawang. Pertama di menit ke-16 setelah Ozil menerima umpan matang dari Sanchez, dan pada menit ke-32 ketika Danny Welbeck mampu menaklukkan Courtois.
Itu juga bukan peluang emas pertama dari Welbeck, mantan striker Manchester United tersebut nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-20 memanfaatkan tendangan penjuru, tetapi tandukannya masih digagalkan mistar gawang.
The Blues baru bisa keluar dari tekanan Arsenal dalam 15 menit terakhir pertandingan, hingga sempat memaksa David Ospina melakukan penyelamatan gemilang, tetapi skor 1-0 untuk keunggulan The Gunners bertahan hingga paruh pertama tuntas.
Pada babak kedua, Antonio Conte sepertinya mengeluarkan motivasi yang tepat untuk anak asuhnya sehingga penggawa Chelsea tampil lebih beringas. Bahkan, dalam tempo dua menit, kiper Ospina dipaksa melakukan dua penyelamatan impresif untuk mementahkan peluang dari N'Golo Kante dan Victor Moses.
Masih kesulitan membongkar pertahanan lawan, The Blues melakukan perubahan pada menit ke-62, Cesc Fabregas dimasukkan mengganti Nemanja Matic. Mantan bintang Arsenal tersebut diharapkan bisa memberi magisnya untuk Chelsea di pertandingan ini, seperti yang ia lakukan sepanjang bulan Mei di Liga Primer Inggris.
Namun, di tengah ambisi mengejar ketertinggalan, Chelsea malah mendapatkan bencana. Moses dianggap wasit melakukan diving sehingga ia harus menerima kartu kuning kedua dan harus keluar lapangan terlebih dahulu pada menit ke-68.
Conte yang mempersiapkan Willian sebelum insiden kartu merah, tetap pada pendiriannya dan memasukkan sang pemain menggantikan Pedro. Keputusan itu sempat membuat asa The Blues melambung, Willian mengirim umpan yang sukses dimaksimalkan Diego Costa untuk menyamakan skor pada menit ke-77.
Tapi, The Gunners tampil sangat kejam di pertandingan ini, mereka kembali meraih keunggulan hanya dalam tempo dua menit. Umpan silang Olivier Giroud sukses disambar oleh Aaron Ramsey untuk mengubah skor menjadi 2-1.
The Gunners merapatkan barisan untuk mempertahankan keunggulan di sisa waktu, Granit Xhaka dan Coquelin bahkan harus diganjar kartu kuning hanya selang beberapa menit karena melanggar keras pemain Chelsea.
Pada menit ke-88, The Blues sukses merobek pertahanan Arsenal dan mengirim Diego Costa berduel dengan Ospina, tetapi penjaga gawang The Gunners kali ini mampu mementahkan tembakan striker asal Spanyol tersebut.
Empat menit tambahan waktu yang diberikan wasit pada akhirnya tidak cukup bagi Chelsea untuk menahan skuat Arsenal merayakan keberhasilan mengangkat trofi juara Piala FA tahun ini.
Promo Bonus 100% Deposit New Member Sporstbook
Promo Full Rollingan 0.7% CASINO
Promo Cashback 5 - 10 % Sporstbook
Mari bergabung bersama kami di rajavip.com
Untuk Informasi Selanjutnya silahkan menghubungi CS 24 jam kami
Yahoo Messenger : cs.rajavip@yahoo.com
Blackberry Messenger : 25A9E0D4
Livechat : Tersedia di website kami di www.rajavip.com
Via Hp : wap.rajavip.com
0 komentar :
Posting Komentar