RAJAVIP - Stadion Camp Nou bergemuruh. Para fans Barca tak hanya menikmati pesta gol melawan Sevilla, namun juga merayakan rekor baru yang diukir Lionel Messi di La Liga.
Sebelum laga dimulai, nama Messi sudah dielu-elukan para fans Barca yang tengah melakukan 'pemanasan' paduan suara. Ketika nama Messi disebut dalam line up yang diturunkan, stadion yang mulai dibangun pada tahun 1954 ini bergema.
Dihelat pukul 20.00 Sabtu (22/11/2014) waktu setempat, nyaris seluruh kursi di Camp Nou terisi. Namun sorak sorai pendukung Barca ini sempat menurun ketika laga dimulai. Bisa jadi ini disebabkan karena belum adanya gol yang tercipta atau pun peluang matang yang dibuat.
Baru ketika Messi mencetak gol melalui tendangan bebas pada menit 21, gegap gempita di Camp Nou mulai terasa. Selanjutnya, anak asuhan Luis Enrique menghujamkan lima gol, termasuk gol Jordi Alba ke gawangnya sendiri, yang membuat pendukung di seisi stadion tak henti-hentinya bersorak.
Mars Barca pun didengungkan. Sesekali lautan ombak manusia yang mengelilingi Camp Nou menghiasi pertandingan yang berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan tuan rumah ini.
"Messi, Messi, Messi," demikian bunyi koor yang terdengar nyaring dari sisi utara Camp Nou yang disambut sudut-sudut stadion lainnya.
bersama rombongan Indosat 'Indonesia Kids Meet Messi' berkesempatan menyaksikan langsung laga istimewa ini. Ya, hat-trick Messi membuat laga ini menjadi spesial, bagi Barca maupun bagi pemain internasional Argentina itu sendiri. Dia kini menjadi top skor sepanjang massa La Liga dengan 253 gol dari 289 laga.
Sebelum ini rekor gol tersebut dipegang oleh mantan penyerang Athletic Bilbao, Telmo Zarra. Dalam kariernya sepanjang periode 1940-1955, Zarra membuat 251 gol dari 277 penampilan di La Liga.
Usai wasit meniup peluit panjang, pemain-pemain Barca tak langsung meninggalkan lapangan. Setelah bersalaman dengan pemain Sevilla, mereka masih berada di atas rumput untuk menyaksikan tayangan 'tribute to Messi' yang disiarkan di layar besar yang ada di sisi utaran dan selatan Camp Nou.
Tayangan video itu menampilkan gol-gol krusial Messi dari awal karir profesionalnya di tim senior Barca pada 2004 sampai gol pada malam hari ini. Mulai dari gol yang dicetak Messi belia yang masih menggunakan nomor punggung 19, hingga Messi matang yang kini menggunakan nomor 10.
Di sela-sela tayangan gol-gol itu, terdapat testimoni dari rekan-rekan Messi seperti Xavi Hernandez, Andres Iniesta, Sergio Busquet hingga pelatih kepala Luiz Enrique. Para pendukung yang juga masih bertahan di tribun memberikan tepuk tangan meriah. Setelah video berdurasi sekitar 10 menit itu selesai, Messi meninggalkan lapangan dan disalami oleh para pemain Barca.
Selamat, Messi.
0 komentar :
Posting Komentar